FORKOMPINCAM MONITORING POSKO RELAWAN

Tsa 25 April 2020 10:53:38 WIB

Dalam rangka melaksanakan tugas selaku Gugus Relawan Tingkat Kecamatan, Camat Tepus bersama jajaran Forkompincam Tepus melaksanakan giat monitoring posko Relawan Desa Lawan Covid-19 di Padukuhan Karangtengah. Hadir dalam giat tersebut Camat Tepus, Kapolsek Tepus, Danramil Tepus, Kepala KUA Tepus dan Kepala Desa Sumberwungu. 

Kepala Seksi Pemerintahan Desa Sumberwungu, Rahmanto, menyampaikan bahwa Camat Tepus beserta Jajaran Forkompincam bersilahturahmi sekaligus melakukan monitoring di posko Padukuhan Karangtengah. Kehadiran beliau memberikan dukungan dan motivasi kepada para relawan yang berjaga memantau mobilitas masyarakat dan pendatang atau pemudik. Posko Karangtengah merupakan posko diwilayah perbatasan sehingga keberadaannya sangat vital. Selain bersilahturahmi diposko relawan, Jajaran Forkompincam juga berkunjung ke Pondok Pesantren Ainul Yakin di Padukuhan Karangtengah.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar