SAMBANG WARGA PADUKUHAN GUDE I DAN II

Tsa 07 Februari 2022 21:54:53 WIB

Senin (7/2) bertempat di Balai Padukuhan Gude dilaksanakan kegiatan sambang warga oleh Pemerintah Kalurahan dan Bamuskal Sumberwungu. Kegiatan ini diikuti oleh Lurah Sumberwungu, Ketua Bamuskal, Pamong Kalurahan dan warga masyarakat Padukuhan Gude I dan Gude II.

Lurah Sumberwungu dan Ketua Bamuskal menyampaikan perihal tujuan diadakannya sambang warga dan informasi seputar penyelenggaraan pemerintahan serta kegiatan-kegiatan yang terlaksana di Padukuhan Gude I dan II. Selain itu juga dijelaskan terkait kegiatan yang dapat didanai dari Bantuan Keuangan Khusus Kabupaten (BKK) yang saat ini dana BKK sangat membantu percepatan pembangunan di padukuhan khususnya pembangunan infrastruktur.

Disaat sesi diskusi, salah satu warga menyampaikan tanggapan berupa apresiasi terhadap kinerja Lurah Sumberwungu serta mengucapkan terimakasih atas terlaksananya kegiatan-kegiatan yang merupakan usulan warga masyarakat yang disampaikan saat penyusunan rencana pembangunan kalurahan.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar