BAKSOS OLEH KASAT BINMAS POLRES GUNUNGKIDUL

Mr Boy 25 Oktober 2019 22:03:32 WIB

Hari Jum'at pagi 25 Oktober 2019, Kasat Binmas Polres Gunungkidul AKP Yulianto, SH didampingi Bhabinkamtibmas Desa Sumberwungu melaksanakan giat Bakti Sosial Jum'at Shodaqoh di Padukuhan Widoro Desa Sumberwungu. Dengan berjalan kaki, Kasat Binmas berkunjung dari rumah ke rumah warga penerima.

Diungkapkan oleh Bhabinkamtibmas Desa Sumberwungu, Aipda Martoyo, bahwa kegiatan Baksos Jum'at Shodaqoh ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Kasat Binmas dengan lokasi yang berbeda-beda. Sasarannya adalah warga kurang mampu, anak yatim/piatu,  warga penyandang penyakit menahun dan penyandang disabilitas. Bantuan yang diberikan berupa bahan kebutuhan pokok untuk meringankan beban harian penerima.

Sukarji, tokoh masyarakat Padukuhan Widoro yang turut mendampingi menyampaikan rasa terimakasih atas kepedulian Kasat Binmas terhadap warga masyarakat yang kurang mampu. 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar