PEMBINAAN DAN PENGEMBANGAN KAMPUNG KB

Tsa 17 Oktober 2023 21:33:46 WIB

Pembinaan dan Pengembangan Kampung KB merupakan salah satu program kegiatan yang dianggarkan dalm APBKal Sumberwungu Tahun 2023. Kegiatan tersebut memiliki dua subkegiatan yaitu berupa operasional Kader KB dan Pembinaan BKR/PIK-R. Untuk kegiatan Pembinaan BKR dan PIK-R dilaksanakan di padukuhan-padukuhan dengan jumlah pertemuan sebanyak 13 kali pertemuan.

Pertemuan pertama dilaksanakan pada Minggu (15/10) bertempat di Balai Padukuhan Gunungkacangan II. Pertemuan ini diikuti oleh BKR dan PIK-R dari Padukuhan Gunungkacangan I dan Gunungkacangan II serta dihadiri oleh Lurah Sumberwungu. Narasumber yang hadir menyampaikan materi yaitu PLKB Kapanewon Tepus dan Ketua TP PKK Kalurahan Sumberwungu. Selain di Padukuhan Gunungkacangan I dan Gunungkacangan II, pertemuan yang sama juga dilaksanakan di Padukuhan Gude I dan Gude II.

Dalam pertemuan ini juga disampaikan sosialisasi tentang inovasi Kalurahan Sumberwungu berupa Mancing Cendini (Mari Cegah Stunting dengan Mencegah Pernikahan Dini). Inovasi ini difokuskan pada pencegahan stunting dengan menekan angka pernikahan dini. Diharapkan dengan adanya pembinaan dan juga inovasi kalurahan ini dapat turut mendukung pencegahan stunting lebih awal.

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar