PEMUNGUTAN SUARA PILKADES
Mr Boy 23 November 2019 10:17:38 WIB
Setelah sehari sebelumnya dilakukan dropping logistik pilkades di masing-masing tempat pemungutan suara (TPS), selanjutnya pemungutan suara pilkades di Desa Sumberwungu dilaksanakan pada Sabtu (23/11) dan dimulai pada pukul 07.00 WIB. Masyarakat yang memiliki hak pilih hadir memadati TPS sesuai undangan yang diterima. Pelaksanaan pemungutan suara di TPS berjalan tertib dan lancar sampai dengan penghitungan suara.
Kepala DP3AKBPMD Kabupaten Gunungkidul, Sujoko, S.Sos, M.Si melaksanakan monitoring Pemilihan Kepala Desa Serentak di Desa Sumberwungu. Kehadiran beliau disambut oleh BPD Desa Sumberwungu, Panitia Pilkades dan Kepala Desa Sumberwungu. Selain hadir di Balai Desa, beliau juga mengunjungi beberapa TPS di Desa Sumberwungu untuk mengetahui kondisi pilkades Desa Sumberwungu di tataran paling bawah. Harapannya suasana yang cukup kondusif tetap terjaga hingga paska pilkades dan seterusnya. Hadir bersamaan dengan Kepala DP3AKBPMD, personil dari Binmas Polres Gunungkidul yang juga melaksanakan monitoring Pemilihan Kepala Desa Sumberwungu.
Diungkapkan oleh Suyanto, Ketua Panitia Pilkades Sumberwungu, bahwa panitia merasa sangat senang dengan adanya monitoring dari Kepala DP3AKBPMD Kabupaten Gunungkidul. Hal ini tentunya menjadi motivasi tersendiri bagi panitia. Apalagi menurut beliau bahwa kondisi di Desa Sumberwungu sangat kondusif dilihat di TPS-TPS yang dikunjungi.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |